Kalurahan Kelor Gelar Pembinaan Kesehatan Reproduksi Remaja
04 Oktober 2025 15:57:28 WIB
Kelor, Karangmojo – Kalurahan Kelor bekerja sama dengan Puskesmas Karangmojo II mengadakan kegiatan Pembinaan Kesehatan Reproduksi Remaja, Sabtu (04/10). Acara ini menghadirkan narasumber Dr. Kris dan Bidan Rini, yang memberikan pemahaman mendalam mengenai pentingnya menjaga kesehatan reproduksi sejak usia remaja.
Kegiatan ini diikuti oleh para remaja, kader kesehatan, serta perwakilan dari karang taruna. Dalam pemaparannya, Dr. Kris menekankan bahwa remaja perlu memahami perubahan fisik dan psikis yang terjadi dalam masa pubertas agar mampu menjaga kesehatan diri secara optimal.
“Pengetahuan kesehatan reproduksi bukan hanya tentang aspek biologis, tetapi juga bagaimana remaja bisa menjaga perilaku sehat, menjauhkan diri dari pergaulan bebas, dan mempersiapkan masa depan yang lebih baik,” terang Dr. Kris.
Sementara itu, Bidan Rini menyampaikan materi seputar kesehatan reproduksi perempuan, termasuk pentingnya menjaga kebersihan organ reproduksi, pola hidup sehat, serta upaya pencegahan anemia pada remaja putri.
Lurah Kelor, dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. “Kami berharap pembinaan ini dapat membuka wawasan para remaja, sehingga mereka lebih peduli dan bertanggung jawab terhadap kesehatan reproduksi masing-masing,” ujarnya.
Melalui kegiatan pembinaan ini, Kalurahan Kelor berkomitmen terus mendukung program kesehatan remaja agar tercipta generasi yang sehat, cerdas, dan berkarakter kuat.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- HADEGING NAGARI KE-279 KARATON NGAYOGYAKARTA HADININGRAT TAHUN DAL 1959
- EVALUASI KEGIATAN B2SA KE-3
- POSYANDU REMAJA NGUNUTLOR “KANTHIL” GELAR KEGIATAN PEMBINAAN KESEHATAN UNTUK GENERASI MUDA
- POSYANDU TERATAI KALURAHAN KELOR GELAR LAYANAN KESEHATAN RUTIN UNTUK MASYARAKAT
- JUMAT BERSIH SPS TUNAS MELATI KELOR WUJUDKAN LINGKUNGAN BELAJAR YANG SEHAT DAN NYAMAN
- KEGIATAN MERABUK SAYUR DI KB AL INSANI KELOR TANAMKAN CINTA LINGKUNGAN SEJAK USIA DINI
- RAPAT KOORDINASI PENYUSUNAN RAPBKAL 2026














