bermain balon dilapangan ( TK Theresia Kelor )
24 Maret 2017 13:19:50 WIB
Bermain, belajar, bersenang-senang; begitulah anak anak TK Theresia Kelor hari ini berada dilapangan Kelor bersama Guru-gurunya. Gelak tawa dan sorak sorai anak-anak ketika bermain balon memang sangat menggembirakan. Begitulah anak-anak di dunia mereka bersenang-senang, berbahagia tanpa terbebani masalah apapun. Desa Kelor memiliki 2 TK selain TK Theresia juga TK PKK Desa Kelor yang berada di Padukuhan Ngunutkidul dan sekarang gedungnya sedang direnovasi. TK Theresia Kelor berdiri di komplek Gereja St Petrus dan Paulus Kelor sebagai asset Gereja juga asset Desa Kelor. Pendidikan di tingkat TK yang menjadi sebuah kebutuhan untuk mendukung tumbuh kembang anak juga sudah didukung oleh PAUD/SPS yang berada di Padukuhan Sudimoro, Padukuhan Ngunutkidul dan Padukuhan Karangayu. Semua elemen masyarakat sudah selayaknya membantu pengembangan pembangunan di bidang pendidikan ini, formal maupun non formal, demi terwujudnya SDM yang handal demi kemajuan disegala bidang. Masa depan bangsa dan negara ini tergantung mereka yang sekarang masih menjadi manusia-manusia yang belum dewasa; perlu dipersiapkan, dimotivasi, difasilitasi untuk kedewasaan mereka baik secara intelektual, sosial maupun lainnya.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Posyandu Lansia Slametan Wujud Kepedulian Kesehatan Warga Usia Senja
- KWT Srikandi Tanam Cabai Rawit, Terima Bantuan Bibit Jahe dari KKN Duta Bangsa Surakarta
- Kelompok B2SA PKK Kalurahan Kelor Gelar Pertemuan Rutin
- Kalurahan Kelor Ikuti Zoom Panen Raya Nasional dan Pengumuman Swasembada Pangan dari Kementerian Per
- Posyandu Mawar Kelor Gelar Kegiatan Posyandu Anak
- Kalurahan Kelor Ikuti Rapat Koordinasi Kelembagaan dan Usaha KDKMP
- KWT Srikandi Kelor Gelar Tutup Buku 2025, Evaluasi Kegiatan dan Susun Program 2026













